Jumat, 31 Desember 2010

Pertumbuhan kendaraan bermotor di Indonesia

      Seiring dengan kemajuan teknologi di masa kini, berpengaruh pula dengan kemajuan pertumbuhan kendaraan bermotor di negara Indonesia. Sebagai contoh dari pertumbuhan tersebut kita bisa melihat kenyataan itu dijalan-jalan raya yang biasa kita lalui setiap kali beraktifitas. Jalan menjadi lebih ramai dan lebih tak terkendali arus lalu lintasnya, sehingga membuat pengguna kendaraan bermotor tak beretika, yang menggunakan jalan terkadang dengan penuh ego dan kecerobohan.
        Banyak dampak dari pertumbuhan kendaraan bermotor yang tak terkendali, salah satunya adalah meningkatnya jumlah kecelakaan dijalan raya. Tak heran setiap tahun persentasi kendaraan di Indonesia selalu meningkat dengan tajam, sampai saat ini saja jumlah kendaraan bermotor di Indonesia mencapai lebih dari 20 juta. Yang mana 60 % adalah untuk sepeda motor, dan mobil hanya sekitar 3-4 %.
         Dengan demikian perlu kita benahi sistem kendaraan di negara kita ini, dan kalau perlu untuk mendapatkan sebuah kendaraan haruslah dipersulit agar mengurangi kelajuan pertumbuhan kendaraan yang tak terkendali. Karena dengan kenyataan yang ada di Indonesia untuk mendapatkan sebuah kendaraan tidaklah sulit, apalagi untuk mendapatkan sebuah sepeda motor sangat mudah. Hal ini yang tak pernah kita pikirkan sejak awal dari pertumbuhan kendaraan yang tak terbendungi, sehingga membuat jalan-jalan macet total.